Kamis, 29 Desember 2011

CONTOH RPP BAHASA INDONESIA SD KELAS 5


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Mata Pelajaran                        : Bahasa Indonesia
Kelas/semester                        : V/1
Alokasi Waktu                        : 4 x 35 menit (2x pertemuan)
STANDAR KOMPETENSI  : Berbicara dan menulis
3.         Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi dengan berpidato melaporkan isi buku, dan baca puisi.
KOMPETENSI DASAR      :3.2      Berpidato atau presentasi untuk berbagai keperluan (acara perpisahan,perayaan ulang tahun, dll) dengan lafal, intonasi dan sikap yang tepat.
INDIKATOR                        :3.2.1   Berpidato tanpa teks dengan lafal yang tepat.
                                                3.2.2    Berpidato tanpa teks pada acara perpisahan dengan intonasi yang tepat.
                                                3.2.3 Berpidato tanpa teks dengan sikap yang tepat.
TUJUAN  PEMBELAJARAN                  
1.      Siswa dapat berpidato tanpa teks dengan lafal yang tepat.
2.      Siswa dapat berpidato tanpa teks dengan intonasi yang tepat.
3.      Siswa dapat berpidato tanpa teks dengan sikap yang tepat.
A.    MATERI
Teks pidato
Pidato adalah penyampain urayan secara lisan tentang suatu hal di depan umum .
Assalammu’alaikum wr.wb.
Salam sejah tera bagi kita semua.

Yang terhormat Bapak Kepala sekolah,
Yang terhormat rekan-rekan Guru,
Yang terhormat para undangan, dan
Anak-anakku para siswa-siwsi SD Margapala yang berbahagia

                  Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa . Atas kehendaknya, kita dapat bertemu dalam acara panggung gembira untuk memperingati HUT ke-15 SD Margapala.
                  Saya, sebagai Ketua Panitia Pelaksana acara ini mengucapkan trimakasih atas kehadiran Bapak, Ibu, dan para undangan sekalian. Tak lupa saya memohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam acara ini.
                  Acara ini terselenggara atas dukungan dari semua pihak, terutama dari Kepala Sekolah, Dewan Guru, orang tua murid, dan murid-murid SD Margapala sendiri. Untuk itu, saya ucapkan terimakasih.
                  Untuk memeriahkan acara ini kami akan menampilkan hasil kreatifitas bakat seni murid-murid SD Margapala. Akhirnya, saya ucapakan selamat menyaksikan dan mengikuti acara yang kami sajikan.
                  Sekian dan terimakasih atas perhatiannya.

Wassalamu’alaikum wr.wb

B.     METODE PEMBELAJARAN
1.   Ceramah
2.   Pemodelan
3.   Demontrasi
4.   Tanya jawab
5.   Penegasan

C.    SUMBER BELAJAR
Buku Bina Bahasa Indonesia untuk Sekolah Dasar kelas IV semester 1. Tim Bina Karya Guru. 2006


D.    LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Pertemuan ke-1 ( 2x 35 menit)
Kegiatan awal  (10 menit)
1.      Mengucapkan salam
2.      Berdo’a bersama
3.      Guru mengabsen siswa
4.      Guru mengkondisikan kelas pada situasi belajar
5.      Guru memberikan informasi tentang tujuan pembelajaran
6.      Guru memberikan aprsepsi mengenai materi yang akan disampaikan
      Kegiatan inti (50 menit)
1.      Siswa mendengarkan penjelasan guru mengenai pidato
2.      Guru memberikan contoh cara membuat teks pidato kepada siswa
3.      Siswa bertanya jawab dengan guru mengenai hal-hal yang belum di ketahui siswa.
4.      Guru memberikan contoh membuat pidato sesuai gambar situasi suatu acara.
5.      Guru memberikan contoh teks pidato kepada siswa untuk di pelajari di rumah.
            Kegiatan akhir (10 menit)    
1.      Guru memberikan penjelasan mengenai cara membuat pidato berdasarkan gambar  dan evaluasi yang akan di laksanakan.
2.      Siswa dan guru menyimpulkan materi yang sudah di sampaikan tadi
3.      Guru menutup pembelajaran
Pertemuan ke-2 ( 2x 35 menit)
Kegiatan awal  (5 menit)
1.      Mengucapkan salam
2.      Berdo’a bersama
3.      Guru mengabsen siswa
4.      Guru mengkondisikan kelas pada situasi belajar
            Kegiatan inti (55 menit)
1.      Guru mengulas tentang materi yang telah dibahas pada pertemuan pertama
2.      Guru menjelaskan cara membuat teks pidato yang tepat sesuai dengan situasi yang terdapat di gambar.
3.      Guru membagi siswa dalam 3 kelompok
4.      Guru membagikan gambar-gambar yang berbeda kepada 3 kelompok


MEMBUAT TEKS PIDATO SESUAI SITUASI GAMBAR
1)      Perpisahan SD
          
2)      Ulang tahun Kemerdekaan RI

3)      Pernikahan

5.      Siswa menyampaikan pidato sesuai dengan tema gambar perkelompok masing-masing.
      Kegiatan akhir (10 menit)    
1.      Guru memberikan saran dan kritik terhadap evaluasi yang telah di laksanakan.
2.      Guru menutup pembelajaran

E.     PENILAIAN
1.      Teknik      : Lisan
2.      Bentuk     : Penampilan
3.      Instrumen :
Berpidato lah di depan kelas
Alat penilaian  : format penilaian
No
Nama
Aspek yang dinilai
Skor
Nilai
Tafsiran
Lafal
Intonasi
Sikap
T     BT
Mimik
muka
Volume
suara
Gestur
tubuh


3 2   1
3  2    1
3  2   1
3   2   1
3   2    1

































Deskriptor:
1.      Lafal
·         Lafal Jelas dan tepat =3
·         Lafal jelas atau tepat=2
·         Lafal tidak jelas dan tidak tepat=1
2.      Intonasi
·         Intonasi tepat dan sempurna=3
·         Terdapat sedikit kesalhana intonasi maksimal 3 tetap secara keseluruhan masih di terima =2
·         Terdapat banyak kesalahan intonasi lebih dari 3=1
3.      Sikap
a.       Mimik Muka
·         Mimik muka sesuai dengan isi pidato yang disampaikan =3
·         Mimik muka cukup sesuai dengan isi pidato walo ada kbeberapa ketidak cocokan=2
·         Mimic muka tidak sesuai dengan isi pidato=1
b.      Volume suara
·         Volume suara keras dan jelas sehingga terdengar oleh audiena=3
·         Volume suara kurang keras hingga sebagian orang yang terdengar=2
·         Volume suara pelan hingga tidak terdengar oleh audiens=1
c.       Gestur Tubuh
·         Mimik muka sesuai dengan isi pidato yang disampaikan=3
·         Mimik muka cukup sesuai dengan isi pidato walau ada beberapa ketidakcocokan=2
·         Mimik muka tidak sesuai dengan isi pidato=1
CATATAN:
Nilai= (jumlah skor; jumlah skor maksimal)X100.
Jika T=tuntas >60
Jika BT=belum tuntas <60
            Keterangan:81-100 =baik sekali (A)
            71-80 =baik (B)
            61-70=cukup (C)
            ≤60    =kurang (D)


Contoh-contoh teks pidato.
1.      Teks pidato perpisahan kelas 6

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Selamat siang untuk semuanya.
Bapak Kepala Sekolah yang saya hormati,
Bapak dan Ibu Guru yang saya hormati,
Para orang tua murid Kelas VI yang saya hormati,
Teman-Teman yang saya cintai.

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah Swt. karena dengan rahmat dan hidayah-Nya kita diberi kesehatan untuk berkumpul bersama pada hari ini.
Hari ini, kita berkumpul dalam rangka hari perpisahan sekaligus hari perayaan kelulusan siswa Kelas VI. Guru-Guru dan Teman-Teman, sungguh tidak terasa waktu berlalu begitu cepat. Sudah enam tahun kami belajar dan menimba ilmu di sekolah ini. Begitu banyak pelajaran dan pengetahuan yang kami dapatkan. Semuanya itu sangat berguna bagi kami.

Kini, akhirnya hari kelulusan itu tiba. Setelah enam tahun kami banyak belajar dari Bapak dan Ibu Guru, saya selaku perwakilan teman-teman Kelas VI mengucapkan terima kasih untuk guru-guru kami tercinta. Semua pelajaran dan nasihat yang kami dapatkan akan selalu kami ingat. Kami juga menyampaikan permintaan maaf atas semua kesalahan dan kenakalan yang pernah kami perbuat selama kami bersekolah di sini. Kenanglah kami semua sebagai siswa-siswi yang pernah Bapak dan Ibu ajar.

Tidak lupa kami sampaikan juga terima kasih kepada orangtua kami tercinta yang juga hadir pada kesempatan ini. Para orang tua yang selalu memberikan kasih sayang dan dorongannya kepada kami hingga kami dapat lulus dan merayakannya pada hari ini.

Untuk Teman-Teman, semua peristiwa yang kita alami di sekolah ini, senang, sedih, dan bahagia akan selalu mengingatkan kita pada sekolah tercinta ini. Setelah lulus, hendaknya kita selalu terdorong untuk tetap rajin belajar untuk mencapai cita-cita.

Akhir kata, saya sebagai perwakilan teman-teman Kelas VI ingin mengucapkan selamat tinggal pada sekolah kami tercinta. Kami akan selalu mengingat sekolah ini.
Sekian dari saya. Terima kasih.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

2.      Teks pidato HUT Kemerdekaan RI

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Yang terhormat Bapak Kepala Kelurahan ….
Yang terhormat Bapak Ketua RW ….
Yang terhormat Bapak Ketua RT ….
Dan hadirin sekalian yang kami muliakan!
Merdeka! Merdeka! Merdeka!
Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala, karena atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya, pada hari ini kita semua masih diberi kesempatan untuk ikut serta memeriahkan acara hari ulang tahun kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke-65 dalam keadaan sehat wal-afiat.
Selanjutnya dengan memperingati hari ulang tahun kemerdekaan kita ini kami berharap, semoga kita lebih meningkatkan rasa cinta kita pada tanah air dan bangsa, lebih meningkatkan daya juang kita terhadap bangsa dan negara, lebih mempersatukan jiwa dan segenap raga kita untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.
Hadirin sekalian yang berbahagia, jika kita kenang perjuangan para pahlawan tahun 1945 maka terlintas jelas di benak kita bahwa semangat pertempuran yang bagaikan api yang tak kunjung padam itu begitu hebat menyatu pada jiwa para pahlawan pejuang 45 itu. Namun demikian tak kalah pentingnya dengan peran kita semua sekarang ini. Perjuangan belumlah selesai. Korban telah banyak berjatuhan maka marilah kita tingkatkan terus jiwa dan semangat 45, dengan mewujudkan jiwa pembangunan yang tangguh.
Kemakmuran berdasarkan keadilan dan Ketuhanan Yang Maha Esa belum kita capai. Untuk itu masih banyak yang harus kita perjuangkan. Kemerdekaan sebagai warisan para pahlawan kita ini hendaknya kita isi dengan jiwa pembangunan tanpa mengenal kepentingan pribadi terlebih dahulu.
Jiwa dan semangat 45 ialah jiwa dan semangat kebersamaan. Jiwa yang mendahulukan kepentingan bersama di atas kepentingan golongan. Untuk itu pula maka kita wajib menigkatkan rasa solidaritas berbangsa dan bernegara. Persatuan dan kesatuan nasional lebih di atas kepentingan kita secara pribadi dan golongan. Tumbuhkan terus semangat kebersamaan dalam memperjuangkan cita-cita kemerdekaan.
Insya Allah harapan bangsa Indonesia mencapai kehidupan yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dengan ridla Allah Subhanahu wa Ta’ala tercapai dengan menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan nasional Indonesia. Amin, amin, yaa robbal ‘alamin.
Akhirul kata, selamat berjuang, selamat membangun bangsa dan negara kita tercinta ini.
Dirgahayu Indonesiaku! Merdeka!
Wassalamualikum warahmatullahi wabarakaatuh

3.      Teks pidato pernikahan
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Selamat pagi/siang/malam, salam sejahtera juga saya sampaikan kepada hadirin yang beragama lain selain islam.

Ibu-ibu, Bapak-bapak, yang kami hormati,
serta hadirin hadirat yang kami muliakan.

Pada kesempatan malam resepsi yang berbahagia ini, kami atas nama sohibul hajat, mengajak hadirin dan hadirat untuk bersama-sama kita bersyukur kepada Allah SWT, Tuhan yang Maha Kuasa, atas semua nikmat yang telah diberikan kepada kita semua, sehingga pada malam yang berbahgia ini kita bisa bersama-sama mengahadiri acara resepsi pernikahan ini, kepada Bapak/ibu ... sekeluarga khususnya dalam rangka melaksanakan resepsi atas nikahnya putri tercinta (nama mempelai wanita) dengan nanda menantu (nama mempelai pria).

Yang kedua, sudah sepantasnya kiranya kita memanjatkan puja dan puji kepada Allah, sekaligus memanjatkan doa semoga junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW mndapat tmpat yang paling mulia disisi-Nya. Amien...

Hadiri yang mulia, sebagaimana telah saya sebutkan tadi, bahwa pada saat yang berbahagia ini adalah malam resepsi pernikahan putri kami (nama mempelai wanita) dengan putra (nama mempelai pria), maka Alhamdulillah pernikahan tersebut secara resmi dilaksanakan pada hari ... dengan selamat.

Hadirin yang berbahagia atas nama keluarga pengantin pria, mewakili ayahanda putra (nama mempelai pria), kami mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan kepada rombongan kami, yang dengan ringan kaki penuh dengan keikhlasan ikut mengantarkan putra (nama mempelai pria) guna memenuhi itikad baik untuk daat yang berbahagia ini bersanding bak raja sehari dengan putri Bapak (nama mempelai wanita) sekeluarga yakni pengantin putri (nama mempelai wanita), yang sudah barang tentu saja pada saat ini bersanding dengan putra (nama mempelai pria) bak ratu sehari.

Sebagai orang tua, sekaligus atas nama ayahanda (nama mempelai pria) sekeluarga, sesuai dengan amanat yang kami bawa, maka kami pada malam ini menyerahkan putraanda (nama mempelai pria) kepada bapak (nama ayah mempelai wanita) sekeluarga, untuk diakui sebagaimana layaknya putra sendiri. Untuk itu sepenuhnya kami persilahkan Bapak dengan ikhlas menerimanya, sekaligus menerima kami sebagai keluarga besar Bapak, sebagaimana kami juga menerima keluarag Besar Bapak ... sebagai keluarga besar kami sendiri.

Sebagai orang tua, kepada pengantin berdua kami hanya berpesan, berbahagialah kalian, namun ingatlah bahwa masih banyak amalan lain sebagai seorang suami dan seorang istri yang harus dihadapi dalam kehidupan sehari-hari kelak nanti. Oleh sebab itu hendaknya rasa syukur pada saat yang berbahagia ini hendaknya kalian jadikan sebagai pedoman bukan justru membuat kalian menjadi lupa diri, namun sebaliknya untuk mawas diri.

Semoga bahtera hidup kalian senantiasa terbentuk di jalan Allah, senantiasa dalam lindungan Allah, dan senantiasa dalam rahmat dan ridla Allah SWT. Amin !

Bapak ... sekeluarga yang kami hormati, kiranya ini saja dulu amanat dari ayahanda putra (nama mempelai pria) yang merupakan amanat, telah kami sampaikan dengan penuh rasa ikhlas. Semoga Bapak (nama ayah mempelai wanita) berkenan.

Hadirin yang kami muliakan, akhirnya marilah kita doakan kedua mempelai, semoga apa yang diinginkannya senantiasa tercapai di atas ridla Allah SWT. Amin !

Billahitaufiqwalhidayah, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar